Selasa 28 May 2024 13:25 WIB

Tayang 29 Mei, The Garfield Movie Dijamin Kocak dan Seru Buat Tontonan Keluarga

Chris Pratt menjadi pengisi suara Garfield.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Foto adegan dalam The Garfield Movie. Chris Pratt, Samuel L Jackson, dan Nicholas Hoult menjadi pengisi suara The Garfield Movie.
Foto:

The Garfield Movie tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 29 Mei 2024. Namun, sejak 23 Mei 2024, sudah terdapat sejumlah bioskop yang menggelar sneak show. Selain nama-nama yang disebutkan, film turut menampilkan pengisi suara Hannah Waddingham, Ving Rhames, Cecily Strong, Brett Goldstein, Bowen Yang, dan Snoop Dogg.

photo
Foto adegan dalam The Garfield Movie. - (Dok Sony Pictures)

Di luar negeri, film ini mendapat label Parental Guidance Suggested (PG), yang artinya anak-anak bisa menontonnya tapi disarankan ada pendampingan orang tua. Di Indonesia, film mendapat label semua umur (SU). Penulis menganjurkan penonton anak tetap didampingi orang tua karena ada beberapa adegan aksi laga dengan elemen kekerasan ringan, yang mungkin tidak sesuai dengan anak.

Terlepas dari hal itu, The Garfield Movie tetap film yang recommended untuk penonton keluarga, juga bisa jadi pilihan pas di long weekend. Bagi penonton baru, The Garfield Movie akan semakin mendekatkan dengan Garfield, si kucing oranye pembenci hari Senin.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement