AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Setelah mencatatkan kesuksesan film animasi terbarunya, Jumbo, Visinema Studios kini siap untuk kembali menghangatkan hati keluarga Indonesia. Kabar ini datang dengan pengumuman kembalinya "Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" yang akan digelar pada momen libur sekolah, tepatnya pada tanggal 20 Juni hingga 13 Juli 2025, di Ciputra Artpreneur, Jakarta.
Kembalinya pertunjukan musikal yang diadaptasi dari kisah keluarga legendaris ini merupakan jawaban atas kesuksesan edisi debutnya pada tahun sebelumnya, yang berhasil menyedot perhatian lebih dari 30 ribu penonton dalam 30 kali pertunjukan yang memukau. "Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" merupakan persembahan kolaborasi apik antara Visinema Studios, Indonesia Kaya, dan Ciputra Artpreneur.
Pada edisi 2025, "Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" akan kembali dimeriahkan oleh jajaran aktor dan musisi berbakat Tanah Air yang juga sukses membintangi edisi perdananya. Taufan Purbo dan Simhala Avadana kembali dipercaya untuk menghidupkan karakter Abah dan Emak yang ikonik dengan chemistry yang kuat dan menghangatkan hati. Sementara itu, talenta-talenta muda seperti Andrea Miranda dan Galabby akan kembali memukau penonton dalam peran Euis dan Ara, membawakan dinamika kakak beradik yang penuh warna dan emosi.
Tak ketinggalan, Amira Karin, Aisyah Fadhila, dan Fazka Bahanan juga akan kembali memukau sebagai para anggota Keluarga Cemara lainnya, serta kehadiran istimewa Quinn Salman yang akan kembali mempesona sebagai si bungsu Agil. Namun, kejutan tak berhenti di situ.
"Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" tahun ini juga akan menyambut kehadiran nama-nama baru yang tak kalah ikonik dan akan semakin memperkaya cerita. Salah satunya adalah kehadiran komedian dan aktor serba bisa, Mang Saswi, yang akan memerankan karakter Kang Romli, sosok tetangga yang selalu hadir dengan tingkah laku kocak dan menghibur. Kehadiran Mang Saswi diprediksi akan menambah bumbu komedi yang segar dalam pertunjukan ini.
"Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" juga menjanjikan pengembangan-pengembangan baru dari pertunjukan sukses tahun lalu. Pengembangan ini mencakup koreografi yang lebih dinamis dan memukau, tata panggung (set) yang lebih megah dan detail, hingga aransemen lagu-lagu yang akan semakin menyentuh hati dan mengundang tawa seluruh anggota keluarga yang menyaksikan.
"Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" berada di bawah arahan tim produksi yang solid dan berpengalaman. Cristian Imanuell, Billy Gamaliel, dan Chriskevin Adefrid kembali didapuk sebagai produser, dengan dukungan penuh dari produser eksekutif Anggia Kharisma dan Herry B. Salim. Di kursi sutradara, Pasha Prakasa akan kembali memimpin jalannya pertunjukan, memastikan setiap adegan dan lagu tersampaikan dengan apik dan menyentuh. Sementara itu, Yemima Krisantina dan Widya Arifianti kembali dipercaya untuk meramu cerita yang akan membawa penonton dalam perjalanan emosional yang mendalam.
Cristian Imanuell dari Visinema Studios mengungkapkan kebanggaannya dalam mempersembahkan kembali "Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara". "Visinema Studios dengan bangga mempersembahkan 'Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara', meneruskan kesuksesan kami di panggung pertunjukan yang pertama kali kami hadirkan pada tahun lalu dan diterima dengan baik oleh keluarga Indonesia," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id pada Senin (14/4/2025).
Dia mengatakan pengumuman hadirnya "Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" tahun ini pada momen libur sekolah adalah momen yang tepat, setelah karya orisinal Visinema Studios di layar bioskop, Jumbo, juga mendapat apresiasi tinggi dari para penonton Indonesia. "Dengan fokus kami pada karya-karya yang ditujukan bagi keluarga dan anak-anak, kami percaya 'Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara' akan mendapat sambutan hangat dan bisa menjadi hiburan yang tepat bagi keluarga Indonesia," ujar Cristian.
Kesuksesan "Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara" pada tahun sebelumnya tidak hanya tercermin dari jumlah penonton yang fantastis, tetapi juga dari pengakuan industri. Pertunjukan musikal ini meraih Piala AMI Awards untuk Album Musikal Terbaik pada tahun lalu, sebuah penghargaan bergengsi yang semakin mengukuhkan kualitas musik yang disajikan.