Ahad 26 Mar 2023 12:15 WIB

Bertabur Bintang, John Wick: Chapter 4 Hadirkan Film Aksi Level Baru

John Wick menghadapi serangan bertubi-tubi dari berbagai penjuru.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Foto adegan film John Wick: Chapter 4. Film yang dibintangi Keanu Reeves ini sedang tayang di bioskop.
Foto:

Movie promotion & partnership manager Cinema XXI, Maulani Saririzky, menilai pentingnya pengaruh kehadiran jajaran cast papan atas Hollywood tersebut. Sosok Donnie Yen, Bill Skarsgård, Hiroyuki Sanada, Laurence Fishburne, Ian McShane, Rina Sawayama, dan Scott Adkins, membuat John Wick: Chapter 4 menjadi tontonan yang luar biasa.

Maulani mengatakan sekuel kali ini adalah film yang spektakuler dan salah satu yang sangat dinantikan tahun ini. John Wick: Chapter 4 sudah tayang di Cinema XXI dan IMAX. Tiket dapat dibeli melalui Mtix, Tix ID, dan loket bioskop.

"Aksi tanpa henti sejak awal hingga akhir. Dapat dikatakan bahwa John Wick: Chapter 4 adalah film yang berbeda level jauh di atas, dibandingkan film-film sebelumnya," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement