AMEERALIFE.COM, YOGYAKARTA -- Anime Spy X Family tengah bersiap dengan akan kembalinya Forger Family (Keluarga Forger) di season 2. Official team dari serial ini baru saja merilis dua poster baru yang meng-highlight Keluarga Forger, yang menandakan Spy X Family Season 2 akan segera kembali ke layar kaca.
Anime yang diadaptasi dari manga karya Tatsuya Endo ini merupakan salah satu serial paling sukses yang mulai dirilis pada 2022 lalu untuk season pertama. Bahkan, di beberapa penghargaan animasi Jepang, serial ini turut mendominasi.
Saat ini, Spy X Family siap kembali dengan season kedua, termasuk debut film animenya. Baik season kedua maupun film anime dari Spy X Family dijadwalkan akan dirilis di 2023 ini.
Untuk season 2 direncanakan akan ditayangkan pada musim gugur tahun ini yaitu pada Oktober, meski belum disampaikan tanggal pastinya. Sedangkan, untuk film animenya direncanakan dirilis pada 22 Desember dengan judul Spy X Family Code: White.
Bagi penggemar yang belum sempat menyaksikan season pertama dari serial ini, dapat disaksikan di berbagai layanan online streaming sebelum mengikuti season kedua maupun filmnya. Salah satunya di layanan Crunchyroll.
Cerita dari serial Spy X Family fokus pada Keluarga Forger. Twilight merupakan mata-mata ulung yang terbaik dalam hal penyamaran dan mengerjakan misi berbahaya. Penyamaran dan misi yang ia dilakukan dengan tujuan untuk menjaga kedamaian dan menjadikan dunia lebih baik.
Seketika, ia menerima misi yang mustahil untuknya yakni menikah dan memiliki anak. Twilight yang tidak pernah bergantung kepada orang lain, mendapatkan misi yang mengharuskannya untuk mendapatkan istri dan anak agar dapat menyusup ke sebuah sekolah swasta elit.
Apa yang tidak ia ketahui adalah istri yang dipilihnya merupakan seorang pembunuh handal. Sementara, anak yang ia adopsi juga memiliki kemampuan spesial, yakni telepati.