Kamis 15 Jun 2023 08:36 WIB

Wisuda Anak Sekolah, Psikolog: Tak Ada Satu Titik Tertentu yang Perlu Dibikin Seheboh Itu

Wisuda sekolah hanyalah cara mengapresiasi tahapan itu sudah selesai.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
KB-TK Bosowa Bina Insani mewisuda angkatan ke-29 tahun pelajaran 2018/2019. Wisuda hanyalah cara mengapresiasi tahapan pendidikan yang sudah terlewati.
Foto:

Jika dilihat lagi, wisuda yang heboh sejatinya bukan suatu keharusan, tidak perlu memaksakan atau seperti memberi label wajib. Mestinya terserah atau kembali lagi kepada kemampuan orang tua maupun sekolah.

Ada kalanya, dari tahun ke tahun, keinginan orang tua maupun murid dalam menggelar prosesi wisuda itu tidak sama. Jadi itu perlu dibicarakan bersama guru.

"Bisa koordinasi, sehingga tidak hanya pihak sekolah yang menentukan," kata Bunda Romy.

Bentuk perayaan kelulusan juga tak mesti formal. Acaranya bisa disesuaikan dengan aspirasi orang tua dan siswa.

"Orang tua murid akan ikut andil, ada juga yang cuma lucu-lucuan, pakaiannya misalnya kayak mau ke pantai atau apa beda-beda, nggak selalu harus kebaya, jas, long dress," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement