AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Kapal pesiar terbesar di dunia bersiap untuk berlayar pada 2024. Sebagai bentuk persiapan, Icon of the Seas mulai menjelajahi lautan pada Rabu (12/7/2023) dan memberikan penumpang pandangan kota terapung.
Kapal milik Royal Carribbean yang panjangnya hampir 365 meter dan berat 250.800 ton itu tampak meluncur di perairan lepas pantai Finlandia. Di antara fasilitas mewah yang ditawarkan adalah kolam renang infinity dan kamar family suite tiga lantai.
Bagian depan kapal memiliki area pandang kaca raksasa dan perosotan memutar warna-warni untuk dinikmati para tamu. Nantinya, lebih dari 2.000 kru akan tinggal di kapal.
Icon of the Seas ini akan menampilkan taman air terbesar yang berisi seluncuran pemecah rekor dan aneka pilihan aktivitas hiburan nan menarik. Jika para tamu ingin menikmati pemandangan laut di dekat air terjun dalam ruangan, mereka bisa ke Aqua Dome.
Di Aqua Dome, terdapat air terjun setinggi 47 meter. Kapal dapat menampung hampir 7.600 tamu.