Di tahap usia dini, anak pada umumnya juga belum terlaku fasih berbicara. Cara belajar mereka, yaitu melalui melihat, mendengar, dan merasakan.
"Baru juga mungkin belajar ngomong. Jadi kayak pengen tahu aja. Orang dewasa jangan sampai terpancing sama anak kecil, kalau reaksinya berlebihan, jangan-jangan mereka ada masalah mental tersendiri," kata Alfa.
Lebih dari itu, Alfa juga menyinggung pengasuhan dari orang tua. Sebaiknya, ayah dan ibu melakukan persiapan ketika membawa anak ke luar rumah, misalnya, melakukan briefing terlebih dahulu dengan anak, membawa perlengkapan mainan anak, dan menyiapkan fasilitas bermain anak nantinya ketika di luar rumah.
Menurut Alfa, adalah kurang tepat, misalnya, mengajak anak usia dini ke tempat kerja, coffee shop, atau lainnya yang berisikan orang-orang yang memang butuh keseriusan dan keheningan. Anak bisa diajak ke taman bermain dan kalaupun terpaksa dibawa ke tempat kerja, perlu disiapkan fasilitas bermain untuk mereka.