AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Rasa percaya diri penting dimiliki oleh setiap orang. Ketika seseorang memiliki rasa percaya diri, maka akan menciptakan kesan positif di mata orang lain serta memberikan dampak baik untuk diri Anda sendiri.
Untuk menumbuhkan rasa percaya diri, Anda harus memulainya dari dalam diri sendiri. Salah satu hal sederhana yang bisa dilakukan yakni menerima diri sendiri dan tidak iri terhadap keadaan orang lain. Kedua hal tersebut dapat menjadi cikal bakal untuk menumbuhkan rasa percaya diri.
Ada juga beberapa cara lain yang dapat dilakukan untuk menumbuhkan rasa percaya diri seperti dilansir laman Hindustan Times, pada akhir pekan lalu:
1. Menyibukan diri dengan pekerjaan yang lebih baik, memahami diri apa yang dibutuhkan, dan mencari pemicu yang membuat rasa percaya diri itu hilang.
2. Memiliki hubungan yang sehat dan baik dengan pasangan.
3. Mengetahui batasan baik buruk untuk diri sendiri. Tetap jadikan diri Anda priotas utama dan membatasi yang buruk. Jika kita berpikiran untuk melakukan hal buruk baiknya kita sharing kepada orang yang kalian anggap dekat.
4. Temukan orang-orang yang menghargai Anda. Memiliki lingkungan yang di dalamnya mendukung, mencintai, menginspirasi, dan memuji Anda sangat penting untuk pertumbuhan diri. Meski begitu, Anda juga harus selektif dalam memilih lingkungan hidup yang sehat.
5. Memahami bagaimana respons terbaik ketika menghadapi hal buruk maupun baik. Tujuannya, agar saat kejadian emos, Anda tetap stabil dan tidak menghancurkan rasa kepercayaan diri Anda.
6. Memiliki niat dan berani ambil tindakan. Artinya, Anda harus memiliki niat baik untuk diri Anda sendiri dan meniatkan goals apa yang harus terwujud. Setelah niat itu terkumpul, Anda harus ambil tindakan untuk mewujudkan niat yang sudah dibuat.
7. Mengetahui kebutuhan diri sendiri. Dengan begitu, Anda tidak akan berlebihan dalam bertindak sesuatu. Ketika tidak terlalu butuh, maka Anda tidak akan melakukannya.