Bukan hanya mampu menyelesaikan masalah psikis, teknik tapping juga sudah dibuktikan mampu membantu menyelesaikan masalah fisik. Aswar, pengampu ilmu kesadaran yang juga praktisi teknik tapping di Indonesia, telah membuktikan bahwa beberapa pesertanya mampu membantu menyelesaikan masalah fisik.
Dari beberapa peserta itu ada, seorang laki-laki yang sudah 9 tahun menjalani cuci darah karena gagal ginjal, kini sudah mengalami perkembangan kesehatan yang sangat bagus, dengan mempraktikkan tapping secara kontinu.
Keluhan pasien gagal ginjal, yang biasanya mengalami gejala fisik penyerta dari keadaan ginjalnya yang tidak berfungsi maksimal, seperti asam urat, darah tinggi, gatal-gatal karena alergi makanan, lesu dan lemah, serta HB rendah itu, kini sudah hilang.
Alur membaiknya kesehatan fisik lewat teknik tapping ini, awalnya, memperbaiki ketenangan dan kedamaian jiwa sehingga berpengaruh pada kondisi fisik. Dengan kemampuan mengakses jiwa damai, tubuh seseorang mampu meregulasi kesehatan diri. Sementara itu, saat seseorang mengalami sakit fisik, biasanya diikuti dengan menurunnya kualitas jiwa, seperti selalu khawatir dan dihantui rasa takut.
Dengan membawa jiwanya pada kondisi selalu tenang dan damai, maka fisik tidak lagi harus memiliki beban berat, sehingga lambat laun mengalami kepulihan untuk menuju kondisi yang prima dan sehat.
Karena itu, teknik tapping ini sangat bagus dan layak dipraktikkan oleh semua lapisan masyarakat, terutama di lingkungan keluarga sehingga kita dengan mudah bisa membangun rumah yang bahagia, sehat, dan tangguh.