Selasa 14 May 2024 15:27 WIB

3 Tanda Bahaya Penyakit Silent Killer yang Bisa Muncul di Kaki

Kebanyakan orang tidak menyadari kondisi silent killer hingga terlambat.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Bulu kaki rontok bisa jadi tanda kolesterol tinggi (ilustrasi). Kolesterol tinggi juga dikenal sebagai silent killer.
Foto:

2. Kuku Kaki Rapuh dan Tumbuh Lambat

Kuku kaki yang rapuh dan lambat tumbuh juga bisa menjadi indikasi penyakit arteri perifer. Penurunan suplai darah ke area kaki dapat mengganggu pertumbuhan dan kesehatan kuku, sehingga mengakibatkan kuku yang lebih mudah rapuh dan memperlambat proses regenerasinya.

3. Bisul yang tidak Kunjung Sembuh

Bisul di kaki yang tidak kunjung sembuh bisa menjadi tanda bahwa aliran darah ke kaki Anda terganggu. Luka membutuhkan aliran darah yang cukup untuk penyembuhan yang efektif.

Menurut NHS, gejala PAD sering berkembang secara perlahan, tetapi jika gejala tersebut berkembang dengan cepat atau tiba-tiba memburuk, itu bisa menjadi tanda adanya masalah serius yang memerlukan perhatian medis segera. Gejala lain dari PAD meliputi nyeri atau kelemahan saat berjalan, perubahan warna kulit, kulit berkilau, dan bahkan disfungsi ereksi pada pria.

Memiliki PAD juga meningkatkan risiko penyakit jantung koroner, yang merupakan penyebab kematian utama di Inggris. Jika Anda khawatir tentang kadar kolesterol atau mengalami salah satu gejala yang disebutkan di atas, segera konsultasikan dengan dokter.

NHS merekomendasikan beberapa langkah untuk menurunkan kadar kolesterol, termasuk mengonsumsi makanan rendah lemak, makan makanan sehat dan seimbang, meningkatkan aktivitas fisik, berhenti merokok, dan mengurangi konsumsi alkohol.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement