4. Emping
Bagi beberapa orang, emping adalah menu pendamping terbaik untuk dikonsumsi menemani gulai dan lontong sayur selama lebaran. Namun, di balik kelezatannya, emping dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh karena kadar purinnya yang relatif cukup tinggi.
5. Kacang
Beberapa jenis kacang-kacangan , seperti kacang tanah, juga memiliki kandungan purin. Meski kandungan purin dalam kacang terbilang rendah, namun jika dikonsumsi secara berlebihan tetap dapat meningkatkan asam urat dalam tubuh.
6. Seafood
Makanan laut atau seafood seperti udang, kepiting, kerang, dan lainnya memiliki kandungan purin yang cukup tinggi dan meningkatkan kadar asam urat. Sebaiknya, hindari asupan seafood selama lebaran terlebih dahulu, terutama jika Anda memiliki riwayat asam urat.