Menurut dr Inggrid, terdapat ramuan herbal yang dapat diminum untuk meningkatkan stamina menjelang masa mudik. Minuman itu juga dapat dikonsumsi selama perjalanan mudik dan bisa bermanfaat untuk menjalani aktivitas sehari-hari yang padat.
Hanya saja, masyarakat tidak bisa mengandalkan ramuan herbal semata agar tetap sehat selama masa pulang kampung atau libur lebaran. Masyarakat tetap perlu memperhatikan pola makan dengan gizi seimbang meskipun sedang bepergian.
Selain itu, pastikan kebutuhan cairan tubuh terpenuhi. Lalu, ramuan herbal apa yang dokter rekomendasikan untuk pemudik?
Dokter Inggrid membagikan salah satu contoh ramuan herbal penambah stamina dan daya tahan tubuh. Ramuannya dapat berasal dari campuran kopi hitam murni, lengkuas, kayu manis, lada hitam, madu murni, dan jahe.